Belajar Tentang Vagrant


Salah satu permasalahan yang dihadapi web developer adalah ketika team web developer menggunakan sistem operasi yang berbeda beda. Semisal, project yang dibuat adalah berbasis Linux, dan team developer sendiri ada yang menggunakan windows maupun mac OS, ini pasti akan menjadi seuah masalah. Belum lagi bagaimana jika disaat dilakukan presentasi, server kita terjadi error tau semacamnya, padahal sebelumnya sistem berjalan lancar ? apa yang harus kita perbuat ? 

Nah untuk meminimalisir masalah tersebut bisa menggunakan vagrant. Vagrant merupakan program atau teknologi yang memanfaatkan mesin virtual yang dapat digunakan untuk deployment dengan mudah. 

Kenapa vagrant ? padahal dengan tools mesin virtual seperti virtualbox atau vmware sudah dapat mengatasi masalah itu  ? Jawapannya ya, itu benar. Tapi tools mesin virtual akan lebih mudah jika menggunakan teknologi vagrant. Kita hanya perlu menggunakan beberapa command untuk dapat install sistem operasi, atau tools lain yang di inginkan. Kita juga dapat configurasi mesin virtual dengan cepat menggunakan command tanpa harus membuka tools, lalu klik sana klik sini atau semacamnya. 

Bagaimana cara kerja Vagrant ? Vagrant sendiri bekerja dengan memanfaatkan tools mesin virtual seperti virtualbox atau VMware. cara kerja vagrant sendiri cukup sederhana, vagrant hanya mengambil box yang telah ada dan melakukan config sesuai dengan command yang telah di berikan.  

jadi vagrant bisa dikatakan dengan mesin virtual. kita dapat start, restart, suspend mesin tersebut dengan sekali command. 

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Belajar Tentang Vagrant "

Posting Komentar